2 Oknum Polisi Diamankan, Diduga Pelaku Perekaman Video Asusila
Kamis, 24-02-2022 - 20:12:05 WIB
Foto : Ilustrasi Tangkapan Layar
TERKAIT:
   
 

DENPASAR - 2 Polisi di Bali diamankan karena diduga menyebarkan video asusila di Lapangan Puputan Margarana Monumen Perjuangan Rakyat Bali di Kelurahan Renon, Kota Denpasar.


Kabid Humas Polda Bali Kombes Syamsi menjelaskan video asusila tersebut diduga direkam dan disebarkan oleh kedua oknum polri tersebut hingga viral di media sosial.
“Diduga sebagai pelaku perekaman dan penyebaran video,” kata Kombes Syamsi, dikutip dari detiknews, Kamis (24/02/2022).


Syamsi enggan menyebutkan nama atau inisial dari kedua oknum anggota Polri tersebut. Bahkan, Syamsi tak membeberkan di bagian apa kedua oknum tersebut bertugas.


Syamsi mengatakan, saat ini kedua oknum tersebut sedang dalam proses pemeriksaan secara internal di Bidang Profesi dan Pengamanan (Bidpropam) Polda Bali. 


Lebih lanjut Syamsi menjelaskan pihaknya memang telah melakukan penyelidikan untuk mengecek kebenaran dari video mesum tersebut. 
Syamsi menerangkan berdasarkan hasil pemeriksaan, pada awalnya kedua pelaku sedang melakukan tugas pemantauan dan pengawasan melalui CCTV. 


Kemudian, mereka menemukan adanya pasangan sejoli yang melakukan tindak asusila di tempat umum.
Melihat kejadian itu, dengan niat untuk meneruskan ke Unit Patroli di lapangan, keduanya merekam aksi tersebut. “Merekam aksi tersebut,” terang Syamsi.


Menurut Syamsi, atas perintah Kapolda Bali Irjen Putu Jayan Danu Putra, kedua oknum tersebut akan memperoleh sanksi yang tegas atas perbuatannya.


Sebelumnya, sebuah video asusila viral di media sosial


Video tersebut menunjukkan aksi asusila dua sejoli di area Lapangan Monumen Perjuangan Rakyat Bali Bajra Sandi di Kota Denpasar. Dalam video tersebut, kedua pria-wanita tersebut sedang duduk.


Kemudian keduanya terlihat bercumbu yang terekam dalam video berdurasi 1 menit 30 detik. Video viral tersebut merupakan hasil rekaman tayangan CCTV yang terlihat monitor komputer. 


Dalam video terlihat tanggal video rekaman tayangan asusila tersebut yakni 21 Februari 2022 pukul 21.46. 
Dalam layar monitor rekaman tersebut terdapat tulisan ‘TIK POLDA BALI LAP. RENON’.


(Sm/Montt/Nesia/Detik)




 
Berita Lainnya :
  • Resmi Dilantik Sebagai Pj Bupati, Hambali Siap Membangun Kabupaten Kampar Lebih Baik
  • 22 dari 25 Propemperda Direncanakan Akan Diproses pada 20 November 2023
  • TOPAZ, Bibit Sawit Uunggul dari Asian Agri Andalan Petani Kelapa Sawit
  • Prima Salam dari Gerindra Ambil Formulir Pendaftaran Walikota/wakil Walikota di Kantor Nasdem Palembang
  • Sosialisasi Dana Bantuan Operasional Satuan Pendidikan (BOSP)
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
    + Indeks Berita +
    01 Resmi Dilantik Sebagai Pj Bupati, Hambali Siap Membangun Kabupaten Kampar Lebih Baik
    02 22 dari 25 Propemperda Direncanakan Akan Diproses pada 20 November 2023
    03 TOPAZ, Bibit Sawit Uunggul dari Asian Agri Andalan Petani Kelapa Sawit
    04 Prima Salam dari Gerindra Ambil Formulir Pendaftaran Walikota/wakil Walikota di Kantor Nasdem Palembang
    05 Sosialisasi Dana Bantuan Operasional Satuan Pendidikan (BOSP)
    06 Polsek Bandar Sei Kijang Lakukan Patroli Karhutla
    07 Lahan Dieksekusi, Pemilik Lahan di Desa Tole Kaget
    08 PWI Riau Terima Surat Dukungan Resmi untuk HPN 2025 oleh Pemprov Riau
    09 Disetujui Kemendagri, Tiga Bulan TPP PNS Bulukumba Segera Cair
    10 Dukung AMAKRI, Gubernur LIRA Riau, Minta Oknum yang Terlibat Kasus Dugaan Korupsi Hotel Kuansing Bersikap Gentleman
    11 Peduli Korban Banjir di Luwu, Gerakan Sedekah Jumat Setdakab Lutim Salurkan Bantuan
    12 Bupati Pelalawan H. Zukri SE Lepas Pemberangkatan 336 Jemaah Calon Haji
    13 Polsek Bandar Seri Kijang Laksanakan Sosialisasi Saber Pungli dan Edukasi kepada Masyarakat
    14 2.000 Balita di Sentajo Raya Ditarget Timbang Serentak, Cegah Stunting
    15 Buruh Kelapa Sawit Dapat BPJS Ketenagakerjaan Gratis dari Pemkab Pelalawan, Target 41.000 Buruh Tahun Ini
    16 Bacawabup Yose Datangi Kantor DPD Nasdem Pelalawan Kembalikan Formulir Pendaftaran
    17 Disetujui Mendagri, Pejabat Bulukumba Kembali Dilantik
    18 Gunakan Sikat Gigi, Suami Tusuk Istri Hingga Tewas, Jasad Dilumuri Bedak
    19 PKK Bulukumba Open Donasi Korban Bencana Banjir, PT Amaly Group Bantu 10 Ton Beras
    20 Agit Andertales Terpilih sebagai Formateur LEPPAMI Cabang Palembang
    21 Kesal Ditinggal Menikah Lagi, Sang Mantan Tega Habisi Suami Baru saat Malam Pertama
    22 Yakin Maju sebagai Bacawabup Pelalawan, Yose Bakal Kembalikan Formulir PKB dan Nasdem Pekan Depan
     
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © Busernews24.com | Situs Berita Aktual Terpercaya