Sadis, Rampok Uang 40 juta Korban Dibacok Hingga Tewas
Senin, 14-03-2022 - 17:42:23 WIB
Foto : Rumah milik korban H.Murni yang sudah dipasang garis polisi dan gambar ilustrasi pembacokan (dok.timorkota)
TERKAIT:
   
 

SULSEL, BONE - Kejam aksi perampokan yang menyebabkan pedagang H.Murni (40) tewas dengan sejumlah luka sabetan senjata tajam (Sajam) di Desa Pattiro, Kecamatan Dua Boccoe, Kabupaten Bone. Senin (14/03/2022).


Selain menghabisi nyawa pemilik kios (H.Murni 40), para pelaku rupanya menggondol uang tunai sebesar Rp40 juta. Tidak sampai disitu, emas diperkirakan sebanyak 20 gram juga digondol kawanan maling tersebut.


Aksi perampokan disertai dengan kekerasan menyebabkan pemilik kios bernama H.Murni tewas di lokasi. Aksi perampok yang diduga berjumlah lebih dari satu orang itu diduga masuk ke dalam kios pada Senin 14 Maret 2022 sekira pukul 10.00 Wita.


Para pelaku sempat dihalang-halangi pemilik yang ingin mempertahankan beberapa barang berharga miliknya. Pelaku kemudian menyerang korban menggunakan senjata tajam. "Korban menderita beberapa luka. Saya mendapat informasi dari keluarga yang melintas kalau ada perampokan. Pas saya ke sana H.Murni sudah meninggal dunia," kata Akmal seorang warga setempat dikutip dari Timorkota.com


Akmal menambahkan, saat kejadian kondisi di lokasi masih ada beberapa yang berakifitas seperti biasanya. Namun mereka baru menyadari terjadi aksi perampokan setelah kerabat korban berteriak. "Kejadiannya cepat sekali, pelaku juga tidak ada yang sempat melihat. Kami fokus membantu korban namun apa daya tidak dapat tertolong lagi," tambah Akmal.


Saat dikonfirmasi Kapolres Bone, AKBP Ardinasyah SIK MSi melalui Kasat Reskrim AKP Benny Pornika membenarkan kejadian tersebut, kami sudah terima laporannya saat ini masih dalam proses penyelidikan, " ujarnya


Lebih lanjut Benny mengatakan, pelaku melancarkan aksinya dengan menggasak uang tunai hasil penjualan pupuk dari kelompok tani. "Uang senilai Rp40 juta merupakan hasil penjualan pupuk yang disimpan di laci meja di dalam kios korban," beber Kasat.


Sebelumnya, aksi perampokan disertai dengan kekerasan menyebabkan pemilik kios bernama H.Murni tewas di lokasi, " saat ini kami masih melakukan olah TKP dan memeriksa beberapa saksi," pungkasnya.(MA)




 
Berita Lainnya :
  • Resmi Dilantik Sebagai Pj Bupati, Hambali Siap Membangun Kabupaten Kampar Lebih Baik
  • 22 dari 25 Propemperda Direncanakan Akan Diproses pada 20 November 2023
  • Jaga Kondisi Aman dan Kondusif, Personil Polsek Bandar Sei Kijang Melaksanakan Patroli Kesiapsiagaan
  • Wabup Rohul Hadiri Penutupan MTQ Riau XLII Tahun 2024 di Kota Dumai
  • APTISI RIAU Bahas Proker 2024 Dalam Upaya Kontribusi Pada Pendidikan Tinggi di Riau
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
    + Indeks Berita +
    01 Resmi Dilantik Sebagai Pj Bupati, Hambali Siap Membangun Kabupaten Kampar Lebih Baik
    02 22 dari 25 Propemperda Direncanakan Akan Diproses pada 20 November 2023
    03 Jaga Kondisi Aman dan Kondusif, Personil Polsek Bandar Sei Kijang Melaksanakan Patroli Kesiapsiagaan
    04 Wabup Rohul Hadiri Penutupan MTQ Riau XLII Tahun 2024 di Kota Dumai
    05 APTISI RIAU Bahas Proker 2024 Dalam Upaya Kontribusi Pada Pendidikan Tinggi di Riau
    06 Tercatat Sejarah Emas, Kuansing Raih Posisi 4 MTQ Provinsi Riau di Dumai
    07 Intensitas Hujan Tinggi, Longsor Terjadi di Desa Domiyang Pekalongan
    08 Melukis Beragam Pesan Hari Bumi di Tembok Pemukiman Sekitar WALHI Riau
    09 Perpisahan Siswa Kelas XII SMAN Surulangun Berlangsung Meriah
    10 Bupati Zukri Membuka Secara Resmi Konferensi Cabang IV NU Kabupaten Pelalawan
    11 PPDB SMAN/SMKN dan SLBN di Sumsel Terapkan Permendikbud Nomor 1 Tahun 2021
    12 Bupati Kuansing Kembali Gelar Nobar di Taman Jalur Berharap Timnas Indonesia Lolos ke Babak final
    13 Cegah C3 dan Kejahatan Lain, Polsek Bandar Sei Kijang Melaksanakan Patroli KRYD
    14 Ketua DPD Gerindra Sumut, Dukung Penuh Khenoki Waruwu sebagai Cabup Nias Barat Periode 2024-2029
    15 Pemkab Kuansing bersama LAMR Gelar Rapat Kordinasi Infrastruktur Daerah
    16 Tidak Hanya Bibit Unggul, Petani Bulukumba Juga Dibantu Pembersihan Lahan
    17 Kapolsek Bandar Sei Kijang Hadiri Tanya Jawab Survei Re-Akreditasi Puskesmas Bandar Sei Kijang oleh KAKP
    18 Terbaik Kedua dan Ketiga di Sulsel, Agen Bank Sulselbar Bulukumba Terima Hadiah
    19 Nobar AFC ASIA CUP U-23 Qatar, Bupati Kuansing Berikan Kesan Tak Terlupakan
    20 Bupati Nias Barat Buka Secara Resmi Musrenbang RPJPD Nias Barat Tahun 2025-2045
    21 Jelang Pilgub 2024, Sekdako Indra Pomi: ASN Tak Boleh Terpengaruh Siapapun PJ Wali Kota Pekanbaru
    22 Pemkab Nias Barat Gelar Halal Bihalal Idul Fitri 1445 Hijriah Bersama Umat Muslim di Wilayah Nias Barat
     
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © Busernews24.com | Situs Berita Aktual Terpercaya